BERANDAPOST.COM, PENAJAM – PT Pertamina Patra Niaga memperkuat pengawasan mutu dan keandalan pasokan energi kawasan strategis Ibu Kota Nusantara (IKN). Langkah ini melalui kunjungan Komisaris Utama Pertamina Patra Niaga, Sudung Situmorang, ke SPBU 64.761.22 Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kamis (30/10/2025).
Dalam kunjungan tersebut, Sudung bersama Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan, Isfahani, meninjau langsung operasional SPBU dan memastikan kualitas serta kuantitas BBM. Pemeriksaan melalui kegiatan Quality Quantity Check dan uji tera nosel untuk memastikan produk memenuhi standar mutu dan volume yang tepat.
“Kami telah melakukan pengecekan langsung pada SPBU, termasuk pengujian BBM. Hasilnya menunjukkan bahwa produk untuk masyarakat gunakan dalam kondisi baik,” ujar Sudung.
Pengecekan lapangan mencakup tiga aspek utama: kualitas, kuantitas, dan kekentalan bahan bakar. Pengujian memastikan BBM bebas dari campuran air atau zat lain yang memengaruhi mutu produk. Kegiatan ini juga menjadi sarana transparansi bagi masyarakat dan pemangku kepentingan untuk melihat langsung proses verifikasi mutu BBM.
PENGAWASAN BBM LEWAT SERV-Q
Sudung menjelaskan, pengawasan kualitas kini lebih ketat melalui tim Serv-Q. Tim ini bertugas memastikan mutu produk dan meningkatkan standar pelayanan seluruh SPBU.
“Serv-Q berarti service dan quality. Pertamina Patra Niaga telah mengerahkan tim Serv-Q untuk memantau seluruh SPBU,” jelasnya.
SPBU 64.761.22 Sepaku melayani produk Pertamax dan Dexlite sebagai sumber energi utama masyarakat serta mendukung kebutuhan pembangunan IKN. SPBU ini juga menyediakan layanan pembayaran tunai dan non-tunai yang aman, efisien, dan terintegrasi.
Langkah pengawasan ini mencerminkan komitmen Pertamina Patra Niaga menjaga kepercayaan publik terhadap mutu energi nasional. Kalimantan menjadi wilayah penting karena memiliki jalur distribusi strategis yang menghubungkan berbagai kabupaten pesisir dan pedalaman.
“Kami memastikan kualitas BBM yang masyarakat terima sesuai dengan standar Pertamina. Pengawasan akan terus kami tingkatkan agar pelayanan semakin optimal,” tegas Sudung.
Melalui kegiatan Pantau SPBU Quality Quantity Check dan uji tera nozzle, Pertamina Patra Niaga menegaskan komitmennya menjaga mutu energi, keandalan pasokan, dan kenyamanan pelanggan. Langkah ini sejalan dengan semangat Energizing Your Journey, yang menjadi dasar setiap layanan Pertamina Patra Niaga bagi masyarakat. (bro2)





