BALIKPAPAN
Beranda / DAERAH / BALIKPAPAN / Balikpapan Raih Belasan Panji dan Arindama dari Pemprov Kaltim

Balikpapan Raih Belasan Panji dan Arindama dari Pemprov Kaltim

Pemkot Balikpapan meraih 15 penghargaan pembangunan dari Pemprov pada HUT ke-69 Kaltim. Prestasi mencakup pelayanan publik hingga camat berprestasi. (Istimewa)

BERANDAPOST.COM, SAMARINDA – Pemerintah Kota Balikpapan kembali mencatatkan prestasi di tingkat Provinsi Kalimantan Timur. Pemprov Kaltim menganugerahkan total 15 penghargaan keberhasilan pembangunan pada peringatan HUT ke-69 Provinsi Kaltim di Samarinda.

Penghargaan tersebut mencakup bidang pelayanan publik, pembangunan ekonomi, hingga juga camat berprestasi. Pemprov Kaltim juga memberikan apresiasi ini atas kinerja dan kontribusi pemerintah daerah dalam mendorong pembangunan yang berkelanjutan.

Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud menerima langsung panji dan penghargaan dari Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud. Berikut ini rincian perolehan Arindama, Tropi dan Piagam Arindama yang Pemkot Balikpapan raih:

Terbaik I:

1. Bidang Pembangunan Pendidikan
2. Bidang Ketentraman, Ketertiban Umum dan Perlindungan Masyarakat
3. Bidang Pembangunan Kepemudaan & Keolahragaan
4. Bidang Lingkungan Hidup
5. Bidang Pembangunan Investasi Daerah
6. Bidang Perhubungan
7. Bidang Pembangunan Komunikasi & Informatika
8. Arindama Utama Bidang Pelayanan Publik

Terbaik II:

1. Bidang Pembangunan Pariwisata & Ekonomi Kreatif
2. Bidang Penanggulangan Bencana

Parkir Nontunai Bakal Menyasar Pasar Tradisional Balikpapan

Terbaik III:

1. Bidang Pembangunan Sosial
2. Bidang Kesetaraan Gender
3. Bidang Ketahanan Pangan dan Pertanian
4. Bidang Pembangunan Perindustrian, Perdagangan, Koperasi & UMKM

Selain itu, Pemprov Kaltim juga menetapkan Camat Balikpapan Barat, Erwin, SE, sebagai Camat Berprestasi Terbaik III Tingkat Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2025.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Rudy Mas’ud bahkan menegaskan komitmen Pemprov Kaltim untuk melanjutkan pembangunan daerah melalui visi besar Kaltim Sukses Menuju Generasi Emas. Visi ini menargetkan Kalimantan Timur yang maju secara ekonomi, unggul sumber daya manusia, berkeadilan, serta berkelanjutan dari sisi lingkungan.

“Visi tersebut kami jabarkan melalui misi penguatan kualitas pendidikan dan kesehatan, pembangunan infrastruktur yang merata dan juga berkeadilan, pengelolaan sumber daya alam yang bertanggung jawab, serta tata kelola pemerintahan yang profesional, transparan, dan berorientasi pada pelayanan,” ujar Rudy.

Ia juga menegaskan bahwa keberhasilan pembangunan daerah tidak hanya diukur dari pertumbuhan ekonomi. Menurutnya, pembangunan bahkan harus mampu meningkatkan kualitas hidup masyarakat secara adil dan merata.

Anton Firmanto Lepas Jabatan, Dua Kapolresta Balikpapan Naik Reog

Pada momentum peringatan HUT ke-69 Provinsi Kaltim, Rudy Mas’ud juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk memperkuat tekad. Ia mendorong semua pihak agar terus bekerja dengan integritas, melayani dengan hati, dan membangun Kaltim secara berkeadilan serta berkelanjutan.

“Dirgahayu ke-69 Provinsi Kaltim. Semoga Allah Subhanahu Wa Ta’ala melimpahkan rahmat-Nya kepada Bumi Etam, membiarkan kemakmuran mengalir seperti Sungai Mahakam, serta mengikat hati kita dalam simpul persatuan yang tak lekang oleh panas dan tak lapuk oleh hujan,” ungkapnya. (bro2)