Hardiknas 2024, Pemkot Balikpapan Beri Penghargaan hingga Dana Hibah
Asisten 1 Setdakot Balikpapan, Zulkifli menyematkan Satya Lencana Kesetiaan kepada PNS saat peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2024. (BerandaPost.com)

Hardiknas 2024, Pemkot Balikpapan Beri Penghargaan hingga Dana Hibah

BERANDAPOST.COM, BALIKPAPAN – Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tampak berbeda pada tahun ini. Terlihat dari para peserta upacara yang mengenakan pakaian adat dari berbagai daerah.

Mereka berbaris dan berkumpul di halaman Balai Kota Balikpapan sekira pukul 07.30 Wita, Kamis (2/5/2024). Upacara dipimpin oleh Asisten 1 Setdakot Balikpapan Zulkifli yang mewakili Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud.

Untuk diketahui, Rahmad Mas’ud mengikuti Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) untuk penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045 dan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Pemprov Kaltim 2025 di Kota Samarinda.

“Saya menyampaikan permohonan maaf Bapak Wali Kota karena Musrenbang wajib dihadiri kepala daerah,” kata Zulkifli.

Dalam kesempatan itu, Zulkifli membacakan sambutan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Riset Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem A Makarim yang menonjolkan tentang Merdeka Belajar.

“Bukan hal yang mudah untuk mentransformasi sebuah sistem yang sangat besar. Bukan tugas yang sederhana untuk mengubah perspektif tentang proses pembelajaran,” kata Zulkifli membacakan sambutan menteri.

Pada awal perjalanan, lanjutnya, membuat perubahan butuh perjuangan. Dihadapkan berbagai tantangan yang tak terbayangkan, yakni Pandemi Coronavirus Disease 2019 (Covid 19).

“Pada saat yang sama, pandemi memberi kesempatan untuk mengakselerasi perubahan. Dengan bergotong royong, kita berjuang untuk pulih dan bangkit kembali menjadi jauh lebih kuat,” sebutnya.

Usai upacara, Zulkifli kemudian menyematkan satya lencana kepada enam Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud), dan penghargaan kepada beberapa sekolah penggerak serta sekolah idaman

“Penghargaan yang diberikan semoga menjadi motivasi untuk memajukan dunia pendidikan di kota ini,” ucap Zulkifli menyampaikan pesan Wali Kota Balikpapan.

Pemerintah Kota Balikpapan turut menyerahkan bantuan berupa dana hibah kepada lembaga keagaaman dan rumah ibadah. Nilainya mulai dari Rp35 juta hingga Rp100 juta.

“Selamat Hari Pendidikan Nasional. Mari terus bergotong royong menyemarakkan dan melanjutkan Gerakan Merdeka Belajar,” pungkasnya. (bro2)