Bupati Berau Sri Juniarsih Berbagi Sahur dengan Ojol
Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, berbagi sahur dan sembako kepada ojek online di Tanjung Redeb. (Istimewa)

Bupati Berau Sri Juniarsih Berbagi Sahur dengan Ojol

BERANDAPOST.COM, TANJUNG REDEB – Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, kembali melaksanakan Sahur On The Road (SOTR) pada bulan suci Ramadan. Merupakan program yang rutin ia laksanakan setiap tahun.

Sri Juniarsih berbagi rezeki kepada masyarakat, termasuk para ojek online (ojol) pada Rabu (26/3/2025) mulai pukul 02.30 dini hari.

Bupati Berau membagikan santap sahur dan sembako kepada para ojol yang mangkal pada beberapa titik Kota Tanjung Redeb. Lokasi yang menjadi sasaran antara lain Halte Ojol Jalan Mangga II, Pangkalan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Taman Berau Bumi Batiwakkal Jalan S.A. Maulana, serta Pangkalan Jalan Gatot Subroto (Kilometer 5).

Saat tiba pada titik lokasi tersebut, Sri Juniarsih menyerahkan makanan sahur dan bingkisan sembako kepada para ojol. Ia menjelaskan bahwa kegiatan berbagi ini telah ia lakukan selama tiga tahun berturut-turut.

“Berbagi dengan ojek online ini sudah saya lakukan sejak dua tahun lalu, dan ini kegiatan yang ketiga kalinya,” ujar Sri Juniarsih.

Ia juga menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian terhadap para ojol. Mengingat mereka selalu bekerja tanpa mengenal waktu demi memenuhi kebutuhan keluarganya.

“Kami mendoakan agar para ojol selalu mendapatkan kesehatan, kekuatan, keselamatan saat berada di jalan, panjang umur, serta rezeki yang melimpah dan berkah. Semoga mereka selalu dalam lindungan Allah SWT,” ungkap Sri Juniarsih.

TANGGAPAN OJOL

Sementara itu, Koordinator Pangkalan Ojol Kilometer 5, Yusuf, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Bupati Berau yang telah memberikan santap sahur dan bingkisan sembako.

“Sebesar apa pun bantuan yang kami terima, tentu kami sangat bersyukur dan berterima kasih,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa bantuan tersebut sangat meringankan beban para ojol, Terutama dalam hal fasilitas pangkalan yang telah terbangun untuk mereka pada beberapa kawasan Kabupaten Berau.

“Pangkalan yang telah tersedia sangat membantu kami mencari nafkah dan memenuhi kebutuhan rumah tangga,” kata Yusuf.

Ia berharap kegiatan berbagi ini terus berlanjut setiap tahun. Selain itu, ia mengusulkan agar pangkalan ojol yang sudah ada, mendapatkan penambahan fasilitas seperti akses jaringan internet atau Wi-Fi gratis. (*/bro2)