PASER
Beranda / DAERAH / PASER / Wabup Paser Panen Telur dan Tinjau Hasil Binaan Rutan

Wabup Paser Panen Telur dan Tinjau Hasil Binaan Rutan

Wakil Bupati Paser Ikhwan Antasari saat memanen telur dari kandang ayam binaan Rutan Kelas IIB Tanah Grogot. (Prokopim)

BERANDAPOST.COM, TANA PASER – Wakil Bupati Paser, Ikhwan Antasari, meninjau berbagai hasil pembinaan warga binaan Rutan Kelas IIB Tanah Grogot, Jumat (14/11/2025) kemarin.

Ia mengecek program pembinaan yang bertujuan meningkatkan keterampilan warga binaan.

Kepala Rutan Kelas IIB Tanah Grogot, Yusuf mengajak Ikhwan Antasaari melihat proses produksi arang kayu halaban.

“Hasil produksi arang kayu halaban sudah ekspor ke Korea Selatan,” ungkap Yusuf.

Selain itu, Ikhwan Antasari juga meninjau peternakan ayam petelur. Bahkan ia ikut memanen telur dari dalam kandang.

Wabup Paser Ikut Lomba Olahraga Tradisional Melas Taon 2025

“Saya memanen telur, dan ini sangat menarik,” ucapnya.

Ia juga mengapresiasi warga binaan dan petugas rutan yang membina mereka dengan baik.

“Saya tadi melihat pengolahan arang, kolam ikan, dan tanaman hortikultura,” ungkapnya.

Ikhwan Antasari bahkan menyebut kegiatan itu sejalan dengan program ketahanan pangan Kabupaten Paser.

“Terima kasih kepada warga binaan dan jajaran rutan. Semoga kegiatan ini bermanfaat,” pungkasnya. (bro2)

Bupati Paser Bahas Transformasi Transmigrasi dengan Menteri