BALIKPAPAN
Beranda / DAERAH / BALIKPAPAN / Pemkot Balikpapan Salurkan Tali Asih ASN Pensiun 2026

Pemkot Balikpapan Salurkan Tali Asih ASN Pensiun 2026

Wakil Wali Kota Balikpapan Bagus Susetyo menyalurkan tali asih bagi 21 ASN pensiun dan santunan kematian bagi ahli waris sebagai bentuk penghargaan pengabdian. (Istimewa)

BERANDAPOST.COM, BALIKPAPAN – Pemerintah Kota Balikpapan terus menunjukkan kepedulian kepada aparatur sipil negara (ASN) meski masa tugas telah berakhir.

Melalui agenda rutin bulanan, Pemkot kembali menyalurkan tali asih bagi ASN yang memasuki masa pensiun serta santunan kematian bagi keluarga ASN yang wafat.

Pada Januari 2026, sebanyak 21 ASN resmi memasuki masa purnatugas dan menerima tali asih dari pemerintah daerah. Selain itu, Pemkot menyerahkan santunan kematian kepada ahli waris tiga ASN yang meninggal dunia pada Desember 2025.

Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kota Balikpapan, Purnomo, menegaskan program tersebut menjadi bentuk penghargaan atas pengabdian ASN.

“Tali asih dan santunan ini menjadi wujud apresiasi pemerintah daerah kepada ASN yang telah berkontribusi bagi pelayanan publik dan pembangunan kota,” ujarnya, Senin (19/1/2026).

Panduan Lengkap Pendaftaran TKA SMP 2026 dan Jadwalnya

Ia menjelaskan, setiap ASN purnabakti menerima tali asih sebesar Rp7 juta per orang. Sementara itu, ahli waris ASN yang wafat memperoleh santunan kematian sebesar Rp10 juta per orang.

Para penerima berasal dari berbagai organisasi perangkat daerah, termasuk dinas teknis dan satuan pendidikan. Guru serta ASN fungsional nonstruktural menjadi kelompok terbanyak yang memasuki masa pensiun pada periode ini.

Purnomo menambahkan, rata-rata masa pengabdian ASN yang purnatugas mencapai puluhan tahun. Bahkan, terdapat ASN yang mengabdi hingga 41 tahun, dengan masa kerja terpendek sekitar 23 tahun. (bro2)