Pangdam VI/Mlw Bahas Ketahanan Pangan Bersama Sultan Kukar

BERANDAPOST.COM, BALIKPAPAN – Pangdam VI/Mlw Mayjen TNI Tri Budi Utomo menjalin silaturahmi di kediaman Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura, Aji Muhammad Arifin, yang berlokasi di Jalan KH. Ahmad Mukhsin Kelurahan Tambah Kecamatan Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara…

Kegiatan ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh penting, termasuk Bupati Kukar, Kapolres Kukar, serta perwakilan dari TNI.

Pangdam Tri Budi Utomo sebelumnya mengunjungi Kodim 0906/Kkr dan berdiskusi tentang ketahanan pangan serta persiapan upacara HUT ke-66 RI di IKN.

Sedangkan di Kedaton Mulawarman, kunjungannya ini menjadi momentum untuk memperkuat sinergi antara TNI dengan Kesultanan Kutai Kartanegara dalam mendukung pembangunan di wilayah tersebut.

“Kami berdiskusi tentang pentingnya ketahanan pangan di wilayah Kodam VI/Mlw, serta persiapan untuk peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI,” ujar Pangdam, Senin (22/7/2024).

Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura juga menyambut baik kunjungan Pangdam sebagai bentuk dukungan dalam memperkuat sinergitas antara TNI dengan masyarakat Kutai Kartanegara.

Pangdam Tri Budi Utomo berharap bahwa program ketahanan pangan yang sedang digalakkan dapat memberikan kontribusi positif bagi keberlangsungan masyarakat di Indonesia Timur.

Pangeran H. Aji Amijoyo menambahkan, kunjungan Pangdam VI/Mlw merupakan sebuah kehormatan bagi masyarakat Kukar.

“Suatu kehormatan bagi kami, masyarakat Kutai Kartanegara,” tukasnya. (*/bro)

Konsumsi Avtur Meningkat Jelang HUT ke-79 RI di IKN

BERANDAPOST.COM, BALIKPAPAN – Upacara Hari Kemerdekaan ke-79 tahun pada 17 Agustus mendatang, menjadi magnet bagi warga luar Kalimantan Timur untuk datang ke Ibu Kota Nusantara (IKN). Bahkan dikabarkan sejumlah hotel di Kota Balikpapan telah penuh untuk tanggal tersebut.

Sedangkan dari sisi transportasi udara atau penerbangan, Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan dipastikan menjadi rute utama sebelum ke IKN, baik melalui jalan darat ataupun laut. Sedangkan bandara di IKN dikhususkan bagi pejabat penting dan utama atau Very-Very Important Person (VVIP).

Area Manager Communication, Relations & CSR PT Pertamina Patra Niaga Regional Kalimantan, Arya Yusa Dwicandra mengatakan, pihaknya telah melakukan penguatan untuk pasokan bahan bakar pesawat udara.

“Kita siapkan, kita pastikan penguatan di aviasi,” kata Arya, Rabu (17/7/2024).

Dirinya menyebut tingkat konsumsi bahan bakar udara semakin meningkat dan telah menyentuh 19 ribu KL per bulan. “Bahkan untuk di Bandara SAMS Sepinggan, kenaikannya sudah 16 persen dibanding tahun lalu,” ungkapnya.

Selain itu, Pertamina Patra Niaga turut mempersiapkan terminal pengisian bahan bakar pesawat udara (fuel terminal aviation) di Bandara VVIP IKN. Sehingga dapat menyuplai kebutuhan untuk mendukung penerbangan di sana.

“Harapannya nanti ketika (Bandara VVIP) sudah beroperasi, kita bisa menyuplai avtur di sana,” pungkas Arya. (bro2)

Hotel Dipenuhi Tamu IKN pada Hari Kemerdekaan

BERANDAPOST.COM, BALIKPAPAN – Pada 17 Agustus 2024 mendatang menjadi momentum spesial. Tidak sekadar Upacara Hari Kemerdekaan RI ke-79 Tahun yang digelar di Ibu Kota Nusantara (IKN) untuk pertama kalinya. Melainkan juga dari soal akomodasi.

Ya, Balikpapan sebagai kota penyangga harus bersiap menghadapi serbuan tamu yang akan datang ke IKN pada Hari Proklamasi nanti. Apalagi 17 Agustus bertepatan dengan hari Sabtu yang merupakan akhir pekan.

Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kaltim, Sahmal Rukip meyakini hotel-hotel berbintang maupun non-bintang akan dipenuhi tamu yang menginap.

“Mau tidak mau, pengelola hotel harus siap memastikan tamu-tamu yang datang terakomodir dan mendapatkan pelayanan serta kenyamanan terbaik,” kata Sahmal, Selasa (14/5/2024).

Menurutnya, setiap hotel di Kaltim terlebih Balikpapan telah melakukan berbagai persiapan dan pembenahan untuk menyambut momentum tersebut. Selain juga PHRI telah melakuakan pertemuan dengan perwakilan industri perhotelan, dinas, instansi terkait dan TNI-Polri.

“Untuk sinkronisasi persiapan dan koordinasi,” ucapnya.

PHRI memberikan atensi serius terhadap ketersediaan kamar hotel. Pasalnya, diperkirakan tamu IKN yang menginap di Balikpapan mencapai tujuh ribu orang. Sedangkan kota berjulukan Madinatul Iman ini tersedia lebih dari 80 unit hotel.

“Nantinya guest house, homestay, Asrama Haji juga bakal dimanfaatkan untuk menampung tamu,” ungkapnya.

Namun Sahmal memberi catatan khusus yakni PHRI yang berupaya mengatur dan para tamu diharapkan mengikuti ketentuan yang sudah diberlakukan. Misalnya hotel yang berbintang tiga atau dua, bisa menampung kelas kedutaan.

“Yang jadi persolan ini kadang maunya bintang lima. Kita tentu tidak bisa mengakomodir semua. Para tamu diharapkan bisa menyikapi kondisi itu dengan baik,” ujarnya.

Sahmal mengimbau hotel-hotel di Balikpapan mempersiapkan peningkatan kapasitas dan kualitas layanan seperti berbagai renovasi, dan penambahan fasilitas agar tamu dapat menikmati pengalaman yang berkesan.

“Kami juga imbau untuk tidak menaikkan tarif yang berlebihan. Kita harus mendukung event nasional ini agar berjalan lancar dan sukses,” imbuhnya. (bro2)