Bandara VVIP IKN Bakal Didarati Presiden Jokowi Juli Nanti
Pj Bupati PPU Makmur Marbun mendapat penjelasan dari kontraktor saat meninjau proyek pembangunan Bandara VVIP yang ditarget rampung Juli tahun ini. (Istimewa)

Bandara VVIP IKN Bakal Didarati Presiden Jokowi Juli Nanti

BERANDAPOST.COM, PENAJAM – Penjabat (Pj) Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Makmur Marbun meninjau lokasi pembangunan Bandara VVIP IKN di Kelurahan Gersik, Kecamatan Penajam, Rabu (21/2/2024). Ditargetkan bandara khusus itu beroperasi pada Juli tahun ini.

Makmur mengatakan, pembangunan wajib dikawal karena diperkirakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan mendarat perdana di Bandara VVIP IKN.

“Tinggal beberapa bulan lagi,” kata Makmur Marbun.

Makmur berharap pembangunan Bandara VVIP dapat berjalan sesuai perencanaan. Termasuk penyelesaian dampak sosial yang ditimbulkan dari proyek strategis nasional (PSN) bagian IKN.

Untuk itu, dirinya turut berdiskusi dengan pihak kontraktor dan bank tanah dalam kesempatan tersebut. Makmur juga meninjau progres pembuatan landasan pacu atau runway.

“Diharapkan persoalan dampak sosial segera tuntas untuk memudahkan proses pengerjaan,” ujarnya.

Sebelumnya di kantor Gubernur Kaltim telah dilaksanakan rapat teknis penyediaan tanah untuk pembangunan Bandara VVIP IKN pada Senin (19/2/2024). Sejumlah kesepakatan krusial diputuskan.

Mulai dari kewenangan pembangunan sisi udara dan sisi darat, penetapan masyarakat yang berhak menerima santunan serta penyalurannya, hingga penilaian tanam tumbuh tahap dua. (bro2)