BERANDAPOST.COM, BALIKPAPAN — PT PLN (Persero) Unit Induk Pembangunan Kalimantan Bagian Timur (UIP KLT) meraih penghargaan bergengsi dalam ajang Nusantara CSR Awards 2024 di Jakarta pada tanggal 17 Juli. Acara yang diselenggarakan oleh La Tofi School of Social Responsibility ini menyoroti implementasi Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) berbasis prinsip Sustainable Development Goals (SDGs).
General Manager PLN UIP KLT, Raja Muda Siregar menyampaikan bahwa penghargaan tersebut diraih atas pelaksanaan dua kategori program TJSL.
“Yakni pendidikan berkualitas serta pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi yang menghadirkan inovasi sosial untuk menghasilkan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan,” sebut Raja dalam rilis tertulis, Jumat (19/7/2024).
Menurutnya, penghargaan tersebut menjadi motivasi untuk terus berkomitmen memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan di sekitar proyek melalui program CSR/TJSL.
“Beriringan dengan menjalankan tugas pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan yang andal,” imbuhnya.
Program pendidikan berkualitas di Desa Berdaya Tanjung Palas Hilir melibatkan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Nempa Belajar untuk memberikan pendidikan merata dan meningkatkan kompetensi masyarakat sekitar. Sedangkan, program pembinaan Bank Sampah Unit bertujuan mendorong pertumbuhan ekonomi melalui sirkuler ekonomi dan pengelolaan sampah yang lebih baik.
Dalam sambutannya, Chairman La Tofi School of Social Responsibility, La Tofi menekankan pentingnya program CSR yang berdampak positif luas sesuai dengan konteks lokal dan global.
“Kami mengapresiasi para pelaku usaha yang telah berkontribusi dalam pembangunan berkelanjutan melalui program CSR sesuai dengan core bisnisnya masing-masing,” kata La Tofi.
Penghargaan kategori platinum plus yang diraih oleh UIP KLT menjadi bukti nyata dari komitmen PLN untuk terus berinovasi dalam program-program CSR yang berkelanjutan dan berdampak signifikan bagi masyarakat serta lingkungan. (*/bro2)