RMC Gagas Makan Siang Gratis, Ojol Semringah
Wali Kota Balikpapan yang juga Pembina RMC, Rahmad Mas'ud tampak mengajak ojol dan masyarakat untuk makan siang gratis bersama di Kerasukan Ceker Pasar Segar. (BerandaPost.com)

RMC Gagas Makan Siang Gratis, Ojol Semringah

BERANDAPOST.COM, BALIKPAPAN – Masyarakat yang berprofesi ojek online (ojol) semringah karena dapat bersantap siang gratis bersama Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud yang juga Pembina Rahmad Mas’ud Center (RMC). Program tersebut digelar di Kerasukan Ceker Pasar Segar, Jumat (17/5/2024).

Seperti Partini (43), perempuan yang bertempat tinggal di Kelurahan Karang Rejo ini mengetahui ada program makan siang gratis dari rekannya sesama ojol.

“Tahu dari teman-teman, terus saya ikut,” kata Partini sambil membawa soto ayam untuk disantapnya.

Partini mengaku program yang digagas RMC sangat baik. Pasalnya, dapat berbagi untuk para ojol dan masyarakat umum lainnya.

“Ada soto sama ayam goreng, lalapan, nasi pecel. Semoga banyak rezekinya, semakin berkah,” ucapnya.

Wali Kota Balikpapan yang juga Pembina RMC, Rahmad Mas’ud becengkerama bersama sang putri tercinta Cindara sembari menikmati soto ayam yang disajikan. (BerandaPost.com)

Pembina RMC, Rahmad Mas’ud yang saat itu bersama putri tercinta Cindara tampak berbaur dengan masyarakat. Rahmad beberapa kali terlihat mengajak masyarakat untuk mengambil menu dan makan bersama dirinya.

“Ya ini seperti biasa, makan-makan, Jumat Berkah. Ya walaupun tidak seberapa, mungkin semua orang bisa beli, tapi ini bagian dari kepedulian kami untuk bisa berkumpul dan makan bersama,” kata Rahmad Mas’ud.

RMC, lanjut Rahmad, bakal menggalakan program Makan Siang Gratis setiap sebulan sekali. Tentunya sebagai bentuk kepedulian dan kebersamaan.

“Artinya makan bareng itu kan enak kalau berjemaah. Memberikan contoh yang baik kan bagus juga. Artinya, kalau satu yang membuat, yang lain juga membuat, semua bisa makan gratis,” pungkas Wali Kota Balikpapan ini. (*/bro2)