Puskesmas Karang Rejo Diresmikan, Perkuat Layanan Kesehatan
Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud meresmikan Puskesmas Karang Rejo menjadi bagian komitmen meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat. (Istimewa)

Puskesmas Karang Rejo Diresmikan, Perkuat Layanan Kesehatan

BERANDAPOST.COM, BALIKPAPAN – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan meresmikan Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Karang Rejo. Merupakan bagian dari misi untuk meningkatkan infrastruktur, akses dan mutu pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud menegaskan pentingnya peran Puskesmas dalam memberikan pelayanan kesehatan yang terjangkau dan berkualitas bagi seluruh lapisan masyarakat.

“Puskesmas adalah garda terdepan dalam penyediaan pelayanan kesehatan primer. Dengan peresmian Puskesmas Karang Rejo ini, kami memperkuat komitmen untuk meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat,” kata Rahmad Mas’ud, Selasa (19/3/2024) sore.

Rencana pembangunan infrastruktur kesehatan ini juga tidak berhenti pada peresmian Puskesmas Karang Rejo saja. Rahmad Mas’ud juga mengungkapkan rencananya untuk membangun rumah sakit baru di beberapa wilayah, termasuk Balikpapan Barat dan Balikpapan Timur.

“Selain itu, kami juga akan melakukan rehabilitasi pada Puskesmas-puskesmas yang sudah tidak layak, guna memastikan bahwa semua warga Balikpapan dapat mengakses pelayanan kesehatan yang berkualitas,” jelasnya.

Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setdakot Balikpapan, Muhammad Andi Yusri menambahkan bahwa pembangunan Puskesmas Karang Rejo membutuhkan waktu dan usaha yang besar.

“Proses pembangunan ini melibatkan berbagai pihak dan memakan biaya yang signifikan, namun hasilnya akan memberikan manfaat jangka panjang,” ungkapnya.

Menyambut peresmian Puskesmas, Asisten III Bidang Administrasi Umum Setdakot Balikpapan, Andi Sri Juliarty menjelaskan bahwa pembangunan fasilitas kesehatan ini telah lama dinantikan oleh masyarakat setempat.

“Puskesmas Karang Rejo sebelumnya mengalami berbagai kendala, termasuk kondisi fisik yang sudah tidak layak dan sering kali terendam banjir saat musim hujan. Dengan adanya Puskesmas yang baru dan lebih modern ini, kami berharap dapat memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik dan nyaman bagi masyarakat,” katanya.

Dengan berbagai langkah strategis ini, Pemerintah Kota Balikpapan menegaskan keseriusannya dalam meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat.

Peresmian Puskesmas Karang Rejo bukan hanya sekadar tanda komitmen, tetapi juga merupakan langkah nyata untuk mewujudkan visi Balikpapan sebagai kota yang sehat dan sejahtera bagi semua penduduknya.

Peresmian Puskesmas Karang Rejo ini juga disaksikan oleh sejumlah anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Balikpapan Andi Arif Agung, Nelly Turuallo, dan Ali Munsjir Halim. (bro2)